Cara Mudah Kredit iPhone Tanpa DP di Eraspace.com Pakai Kredivo

Inilah 8 Aplikasi Kredit HP Tanpa DP Online, Cicilan Ringan dan Syarat  Mudah Cukup KTP Saja

Suka belanja gadget di Erafone? Nah, kamu pasti udah nggak asing lagi sama Eraspace.com. Sebab, platform belanja online yang satu ini sudah mengintegrasikan berbagai retail offline milik Erajaya Group seperti Erafone dan juga iBox.

Alhasil, kamu bisa belanja online berbagai gadget yang dibutuhkan mulai dari smartphone, laptop, smartwatch, dan masih banyak lagi. 

Tentunya, produk yang dijual di Eraspace.com original karena Eraspace merupakan distributor resmi. Termasuk menjadi Apple Authorized Reseller, di mana kamu bisa membeli produk Apple terbaru seperti iPhone secara online dan terjamin di Eraspace.com.

Bukan cuma menjual gadget resmi dan punya banyak variasi produk, dari segi pembayaran, Eraspace.com juga menyediakan opsi yang cukup lengkap bagi pelanggannya. Kamu bisa bayar pakai debit, kartu kredit, e-wallet, via minimarket, sampai cicilan tanpa kartu kredit pakai aplikasi kredit HP tanpa DP seperti Kredivo. 

Kalau kamu mau kredit iPhone tapi nggak punya kartu kredit, belanja di Eraspace.com pakai Kredivo bisa jadi salah sau opsi terbaik. Cara daftarnya mudah dan proses persetujuannya cepat, plus kamu bisa langsung gunakan di halaman pembayaran Eraspace jika limitnya mencukupi. 

Kamu hanya perlu mengikuti 5 langkah ini supaya bisa kredit iPhone atau gadget incaranmu di Eraspace pakai Kredivo

 

Daftar dulu akun Premium Kredivo

Kalau tujuannya mau kredit iPhone terbaru yang harganya 2 digit, maka akun Premium adalah tipe akun yang tepat yang bisa kamu pilih saat daftar akun Kredivo. Sebelum daftar, kamu perlu memastikan kalau sudah memenuhi 3 syarat ini: 

  1. Kamu adalah WNI berusia 18 – 60 tahun. 
  2. Sudah bekerja dan punya penghasilan tetap minimal sebesar Rp 3 juta per bulan. 
  3. Berdomisili di wilayah Jabodetabek, Bandung, Surabaya, Semarang, Palembang, Medan, Bali, Yogyakarta, Solo, Makassar, Malang, Sukabumi, Cirebon, Balikpapan, Batam, Purwakarta, Padang, Pekanbaru, Manado, Samarinda, Kediri, Tasikmalaya, Tegal, Lampung, Banjarmasin, Pontianak, Cilegon, Malang, Bontang, Tanjung Pinang, Metro, Dumai, Gowa, Maros, Banyuasin, dan Deli Serdang.

Kalau sudah memenuhi syarat di atas, kamu bisa mengunduh aplikasi Kredivo di Google Play Store atau App Store dan mengikuti tahapan pendaftaran yang sudah disediakan. Seperti mengisi formulir data diri, mengunggah KTP dan NPWP, dan tahapan lainnya sampai selesai. 

Proses review dan approval dari Kredivo akan memakan waktu 1×24 jam setelah kamu selesai mendaftar. Apabila pendaftaran disetujui, ini artinya, akun kamu akan langsung aktif dan bisa dipakai untuk transaksi!

 

Buat akun di Eraspace.com dan cek kisaran harga HP yang kamu inginkan

Supaya memudahkan transaksi atau proses kredit iPhone di Eraspace, kamu juga perlu membuat akun di Eraspace.

Caranya gampang! Kamu bisa akses website resmi Eraspace.com atau mengunduh aplikasi Eraspace di Google Play Store atau App Store.

Dengan membuat akun, kamu bisa dengan mudah mengisi data diri dan juga alamat untuk keperluan pengiriman. Plus, bisa menyimpan histori transaksi dengan mudah. 

Setelah memiliki akun Eraspace, langkah berikutnya yang bisa kamu lakukan adalah mengecek harga iPhone yang tersedia di Eraspace. Biasanya Eraspace memiliki variasi iPhone yang cukup lengkap dari seri terbaru sampai seri terlama yang masih diproduksi.

Jangan lupa, selain cek harga, cek juga ketersediannya. Biasanya akan ada opsi “ingatkan saya” atau “informasikan saya” ketika HP atau gadget yang kamu inginkan stoknya tidak tersedia. 

 

Ketahui opsi cicilan yang ada di Kredivo dan cek simulasinya

Kalau kamu punya status akun Premium, maka akan ada 3 opsi cicilan yang bisa kamu pilih untuk kredit iPhone. 

Opsi yang pertama adalah pembayaran dalam 30 hari tanpa bunga. Kamu bisa beli iPhone dengan limit yang tersedia untuk tenor 30 hari, dan bayar lunas 30 hari setelah tanggal transaksi atau sesuai tanggal jatuh tempo yang tertera di layar. 

Opsi yang kedua adalah cicilan 0% dengan tenor cicilan maksimal 3 bulan. Untuk cicilan ini, memang tanpa bunga. Tapi ada biaya admin sebesar 1% yang akan menyertai cicilan kamu setiap bulannya. 

Opsi yang ketiga adalah cicilan dengan tenor 6 bulan sampai 12 bulan, yang suku bunganya hanya 2.6% per bulannya. Baik cicilan 0% atau cicilan dengan bunga, kamu tidak perlu bayar uang muka selama limit kreditmu masih mencukupi. 

 

Pastikan harga HP yang kamu beli tidak lebih dari limit kreditmu

Selain memilih iPhone yang kamu inginkan di Eraspace dan juga memilih tenor cicilannya, penting untuk memastikan kalau limit kreditmu sesuai dengan harga iPhone yang mau dibeli. 

Misalnya, kamu mau beli iPhone 12 seharga Rp12.999.000 di Eraspace dengan tenor 12 bulan dan bunga 2.6% per bulan.

Kamu juga harus mengecek di akun Kredivo-mu apakah limit yang tersedia untuk tenor 12 bulan lebih dari Rp12.999.000? Jika iya, maka transaksi bisa dilakukan. Dan sebaliknya, kalau limit kurang dari angka tersebut maka transaksi nggak bisa dilakukan. 

 

Selesaikan transaksi di halaman pembayaran Eraspace.com

Jika semua sudah dicek dan sesuai, kamu hanya tinggal melanjutkan proses transaksinya ke halaman pembayaran di aplikasi atau website Eraspace.

Nantinya, akan ada pilihan pembayaran cicilan dengan Kredivo. Kemudian, kamu bisa pilih tenor yang diinginkan dan cek simulasi yang ditampilkan. 

Selesaikan transaksi dengan memasukkan password akun Kredivo-mu dan juga OTP. Tunggu hingga transaksi selesai dan terproses!